Selamat datang.
Blog ini saya buat sebagai bentuk keyakinan saya bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi manfa'at bagi orang lain, bisa jadi melalui berbagai pengalaman pribadi yang semoga bisa menjadi pelajaran bagi orang lain. Perbedaan sudut pandang seharusnya membuat kita menjadi semakin kaya dan semakin dewasa dalam menentukan sikap terhadap sebuah pilihan.
Terimalah blog yang sederhana ini dengan keterbukaan pikiran agar menjadi manfa'at jika itu baik, dan jika tidak baik maka abaikanlah.

Teteup Semangat !!!

Selasa, 19 Juni 2012

Bingung


Mobil yang saya tumpangi sudah sampai pada tempat tujuan saya berikutnya,yaitu sebuah pusat perbelanjaan yang cukup ternama di kota minyak Balikpapan. Yah,,, setelah menjalankan tugas yang diberikan,saya memang berencana untuk sejenak menikmati waktu dengan berjalan-jalan dan bertemu dengan beberapa orang teman. Tawaran panitia yang mengundang saya untuk mencarikan taxi yang akan mengantar saya pulang ke Samarinda saya tolak,dan saya sengaja minta diantar ke pusat perbelanjaan tersebut. 

Dan,,, seperti juga yang terjadi sebelum dan sebelumnya lagi,saya justru merasa bingung setelah tiba di tempat yang saya tuju. Hehehehe,,,,, ini memang bukan kejadian yang pertama kali saya alami. Setiap kali tugas keluar kota tanpa ditemani istri,saya justru merasa seperti orang hilang. Bingung mau ngapain,,,,, Apalagi beberapa orang teman yang coba saya hubungi ternyata juga ada kesibukan masing2,jadilah saya seperti anak ayam yang kehilangan induk,mondar-mandir di mall,gak jelas.

Pengen nyoba nongkrong di salah satu cafe terkenal yang ada di mall tersebut,tapi itu bukan gaya dan kebiasaan saya. Lagian,,,,apa enaknya nongkrong sendiri,kagak ada temennya. Pengen belanja or cari kebutuhan pribadi,nah ini juga masalah. Seingat saya,hampir tidak pernah saya berbelanja kebutuhan saya itu saya lakukan sendiri. Biasanya saya selalu 'dikawal' istri,dan bahkan istrilah yang selalu lebih tahu tentang kebutuhan saya,terutama dalam hal busana dan kebutuhan pribadi lainnya. Jadi untuk urusan yang satu ini,saya harus angkat tangan,menyerah.

Maka jangan heran,jika setiap kali ada yang meminta saya untuk mengisi acara,saya selalu mengajukan sebuah syarat bahwa saya boleh mengajak istri saya. Apalagi jika acaranya diluar kota,dan membuat saya harus menginap untuk beberapa waktu. Meski telah cukup lama menggeluti dunia public speaker,saya sesungguhnya orang yang kurang memperhatikan penampilan saya. Dan saya bersyukur memiliki pasangan hidup dari profesi yang sama,sehingga ia tahu betul apa yang harus selalu diperhatikan dan di siapkan buat saya. Maka selain sebagai istri,ia juga secara otomatis telah merangkap jabatan dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari profesi yang saya tekuni saat ini.
Meski terkesan sebagai sebuah kelemahan,karena ada semacam ketergantungan dan ketidak mandirian,saya menikmatinya. Saya menikmati kemanjaan yang diberikan oleh istri saya,bahkan saya bersyukur bisa mendapatkannya. Semoga istri saya juga merasakan hal yang sama dengan saya. 

Daripada bingung gak jelas,akhirnya saya memutuskan untuk pulang lebih awal dari jadwal,toh semua tugas juga telah terselesaikan dan tidak ada lagi yang harus saya kerjakan. Inipun atas saran dari istri saya,hehehehe,,,,, Terserah apa komentar anda tentang apa yang tulis ini,yang pasti saya sudah membeli oleh2 buat istri saya yang setia menanti saya kembali.


Always Do the Best !
1906'12


Tidak ada komentar:

Posting Komentar